Caddy golf tercantik seolah menjadi penyemangat untuk pemain berkelas. Kehadirannya di lapangan seolah menjadi yang dinantikan. Apa dan bagaimana sebenarnya olahraga golf tersebut?Tika, olahraga – organisasi.co.id
Keberadaan asisten dalam olahraga golf ternyata menjadi cukup atau bahkan sangat penting. Baik mereka pria atau wanita, olahraga ini seakan tidak bisa hidup tanpa kehadiran mereka.

Apa saja sebenarnya tugas mereka? Ada baiknya kita mempelajari terlebih dahulu mengenai jenis olahraga satu ini. Namun jika anda berminat menjadi caddy, maka sebaiknya kenali beberapa hal berikut ini:
Ukuran Lapangan Dan Bola Olahraga Golf
Salah satu olahraga yang terkenal di kalangan masyarakat kelas atas adalah golf. Alasannya tentu saja karena peralatannya banyak dan juga mahal.
Asal usul olahraga ini tidak cukup jelas. Ada sumber yang menyebutkan dari Belanda, namun sumber lain menyebutkan dari Tiongkok dan bahkan Skotlandia.
Olahraga golf sendiri merupakan sebuah cabang olahraga dari sebuah permainan bola kecil. Tujuan dari olahraga ini adalah untuk memasukkan bola ke dalam lubang.
Adapun jarak dari bola menuju lubang telah ditentukan dan cara memasukkannya adalah dengan media stik golf.
Masyarakat Skotlandia di awal abad ke 15M memainkan permainan ini di sebuah lapangan yang luas. Mereka menggunakan pemukul dari kayu serta bola dengan bahan karet.
Awalnya Pemerintah Skotlandia melarang permainan ini karena menganggu jalannya pemerintahan sehingga akhirnya permainan ini masuk ke Inggris.
Di sinilah golf menjadi begitu populer. Masyarakat Tiongkok menurut sejarah memainkan golf pada abad ke 11M saat dinasti Song memimpin. Belanda turut mengklaim memainkannya di abad ke 12M.
Akan tetapi Skotlandia adalah negara yang mengaku menciptakan golf di abad ke 15 M. Namun Skotlandia berhasil meyakinkan publik setelah adanya lapangan golf pertama di sana.
Tak hanya itu, turnamen pertama juga berasal dari negara ini.
Bagian-bagian Dalam Permainan Golf
Sebelum memulai permainan, ketahui terlebih dahulu tentang aturan dan ukuran lapangan golf. Lubang berjumlah 18 hingga 19 yang harus selesai dalam satu permainan.
Tujuan dari permainan ini adalah untuk memasukkan bola ke 18 lubang mulai dari teebox hingga putting green.
Pukulan pertama pada area teebox dengan patok-patok. Bagi profesional, mereka akan memulai dari patok warna hitam.
Pemain golf wanita akan memulai dari patok berwarna merah, Pemula memukul pada bagian dengan patok warna putih.
teebox berukuran lebih tinggi 100 cm. Tidak sedikit hole yang memiliki rintangan seperti pasir dan air pada cekungan.
Putting green adalah rumput sangat pendek dengan diameter hole 108 mm dan kedalaman 100 mm.
Jadi, bagian-bagian dari olahraga ini adalah: Bola, lubang, patok, dan stik.
Untuk aturannya adalah:
Pada pukulan pertama dari teeing ground dan yang menjadi pemenang adalah pemain dengan jumlah pukulan paling sedikit untuk memasukkan bola.
Setiap kali melakukan pukulan, maka pemain harus berjalan untuk meneruskan pukulan selanjutnya. Para pemain juga boleh menganggap bolanya tidak bisa dimainkan pada posisi apapun.
Ketika terjadi pinalti, maka pemain boleh membersihkan, mengangkat, bahkan juga mengganti bola.
Teknis Dasar Bermain Golf Olahraga Berkelas
Sebagai olahraga yang membutuhkan keseimbangan, keakuratan dalam memukul, serta kekuatan, maka dalam teknis dasar pemain harus mengetahui cara memikul, mengayun, hingga memegang stik.
a. Teknik memegang
Teknik ini menjadi yang paling dasar dalam olahraga golf. Terdapat beberapa komponen pada teknik ini yaitu Baseball grip (seperti memegang stik baseball dengan tangan kiri di bawah tangan kanan),
Overlapping golf trip (hampir sama dengan baseball hanya saja tangan kanan sedikit lebih ke atas. Jari kelingking kanan ada di antara telunjuk dan jari tengah tangan bagian kiri),
Interlocking golf grip (sebuah teknik memegang bagi profesional. Sama seperti memegang stik golf namun jari kelingking tangan kanan dan telunjuk tangan kiri saling terkait.
b. Teknik mengayun
Beberapa cara perlu diperhatikan untuk menghasilkan pukulan yang bertenaga. Pertama adalah backswing yaitu mengayunkan stik ke belakang tubuh hingga melewati kepala.
Kedua adalah downsing yang artinya adalah melancarkan pukulan supaya mengenai bola.
c. Teknik memukul
Tee shot merupakan sebuah teknik pada pukulan pertama untuk memulai pertandingan. Mulai dari mengatur tata letak bola menuju lubang.
Fairway shot adalah teknik setelah melakukan tee shot. Lanjut dengan bunker shot yang mana hanya boleh berlaku jika bola keluar area.
Putting merupakan teknik memukul saat bola telah dekat dengan lubang. Terakhir adalah punch, sebuah teknik ketika terjadi angin kencang di lapangan.
Induk Organisasi Golf Indonesia Dan Dunia
Pada tahun 1958, terbentuklah IGF (International Golf Federation). Gunanya adalah untuk mengatur masalah-masalah golf di seluruh dunia.
Berpusat di Switzerland, IGF telah memiliki 126 negara sebagai anggota. Sedangkan di Indonesia sendiri, induk organisasi golf adalah:
PGI atau Persatuan Golf Indonesia. Berdiri pada tanggal 8 Alril 1966, ia bernaung di bawah the R&A Scotland dan PGI termasuk salah satu anggota Pacific Golf Confederation (APGC).
Daftar Caddy Golf Tercantik Dunia Dan Indonesia

Caddy golf tercantik hadir dengan keprofesionalan mereka. Apa gunanya sekedar cantik jika tidak mampu menangani situasi di lapangan dengan gesit.
Organisatoris lainnya membaca: Voli Dan Basket, Pencipta Atlet cantik Nasional dan Dunia
Siapa dan apa saja tugas caddy Golf? Mereka umumnya adalah wanita, walaupun memang boleh juga pria, yang harus berinteraksi dengan macam-macam karakter pemain golf.
Memang banyak sekali berita miring yang beredar mengenai caddy. Mereka memang kerap berpakaian seksi karena tuntutan.
Jadi terdapat beberapa syarat seperti tinggi badan dan berat badan ideal. Mereka juga harus mampu memberikan dukungan moral pada pemain.
Seorang caddy juga harus cerdas dengan pelatihan khusus beberapa bulan. Tujuannya agar mereka memahami seluk beluk lapangan dan mampu menganalisa jarak antar lubang.
Mereka juga perlu menguasai aturan dan meramalkan cuaca serta arah angin. Seorang caddy juga harus membersihkan peralatan, tongkat golf, dan menghitung jumlah bola.
Untuk posisi caddy golf tercantik di dunia, masih di tempati oleh Masato Fujita asal Jepang. Ternyata ia tidak hanya cerdas sebagai caddy, namun juga bisa memainkan golf dengan baik.
Di Indonesia, posisi ini diduduki oleh anonim yang turut serta dalam turnamen BRI baru-baru ini. Publik masih mencari tau nama di balik sosok cantik tersebut.
Bahkan ada yang memembuat halaman khusus bernama the caddy girls, untuk merekrut dan mendistribusi para pemain golf.
7 Pemain Golf Seksi Dan Menarik

Pemain golf umumnya tidak mendapatkan sorotan lebih layaknya para pemain sepak bola. Namun dengan adanya media sosial, cukup mudah menelisik keberadaan mereka.
- Kira Kazantsev
- Melissa Jones
- Cheyenne Woods
- Daniella Kang
- Holly Sonders
- Nelly Korda
- Belen Mozo
Pemain Golf Tercantik
Mulanya, pemain golf cenderung kaum adam karena mengandalkan kekuatan tangan yang harus mumpuni. Namun seiring berkembangnya jaman, wanita pun memainkannya.
Walupun mereka berada di bawah terik matahari, namun paras mereka masih saja cantik. Dari kancah dunia dan Asia, simak kecantikan mereka yang tidak mampu membuat kita melepas tatapan.
Pemain golf tercantik di dunia
Terdapat beberapa nama yang masuk dalam jajaran pemain golf tercantik di dunia. Namun jika harus memilih pemenangnya, maka pilihan jatuh kepada:
Paige Spiranac. Ia berasal dari Amerika Serikat. Berusia masih di bawah 40 tahun, ia menjadi model pakaian olahraga di samping sebagai atlet.
Tidak heran jika kemudian postur tubuhnya bak model profesional. Banyak yang tergila-gila pada wanita satu ini.
Terutama setelah penampilan memukaunya di Kompetisi Golf Internasional di tahun 2015.
Pemain golf wanita tercantik
Dunia tidak kekurangan wanita cantik berbakat. Siapa saja mereka?
a. Maria Verchenova
Berasal dari Rusia, di usianya yang tak lagi belia, ia masih mampu menjaga postur tubuh dan kecantikannya.
Jadi negeri ini memiliki dua atlet cantik selain Maria Shaparova. Wanita ini sempat mengikuti Olimpiade 2016 di Rio de Janeiro meskipun gagal mendapat medali.
b. Natalie Gulbis
Majalah Men’s Health menyebutnya sebagai simbol seks karena bentuk tubuh pemain golf ini begitu memukau seperti model.
Kendati demikian, wanita asal Amerika Serikat ini tetap menekuni profesinya sebagai atlet. Ia aktif sejak 2002 dengan gelar juaranya di ajang Avian Masters tahun 2007.
c. Paula Creamer
Sekalipun ia lebih pantas menjadi model, namun ia tetap memilih jalur atlet sebagai kehidupannya.
Terbukti dalam kemenangannya di berbagai kejuaraan golf salah satunya di Ladies Professional Golf Association.
Sejak 2005, ia telah mengantongi 10 kali kemenangan.
e. Charley Hull
Berasal dari Inggris, ia tampil gemilang di ajang Solheim Cup. Gadis ini adalah pendatang abru di tahun 2014 dan menjadi primadona di Inggris.
Selain menekuni golf, ia juga menekuni martial arts bersama suaminya Ozzie Smith.
Pemain golf tercantik di Asia
Asia juga memiliki paras-paras cantik berwajah oriental sebagai atlet mereka. Dari Indonesia, muncul nama Rivanni yang telah memenangkan medali perak di Singapura.
Dara kelahiran Jakarta ini memiliki rambut panjang ikal dan kerap berlatih di Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Sedangkan dari negeri ginseng Korea Selatan, mereka memiliki 5 pemain golf cantik. Mereka adalah
a. Ha Neul Kim yang merupakan pemain purna waktuyang kerap memenangkan turnamen.
b. Shin Ae Ahn adalah pendatang baru yang telah sukses mengumpulkan banyak uang dari berbagai turnamen.
c. Char Young Kim memiliki prestasi terbaik di Investment & Securities Ladies Championship.
d. Chae Young Yoon sebagai kelahiran tahun 1987, ia lebih cocok menjadi idol. Konsisten pada dunia pergolfan, gadis ini menjadi ambasador untuk Korean Ladies Pro Golf Association.
e. Gyeol Park merupakan peraih medali emas pada Asian Games. Namanya cukup populer di Korea sebagai salah satu pemain golf berprestasi.
Mereka semua adalah pemain golf wanita yang cantik dan mungkin menjadi yang tercantik.
Namun jangan salah, ada pula pemain golf tertampan. Ia tentu membutuhkan caddy golf tercantik untuk mendampinginya dan memberi semangat.
Dia adalah Tiger Woods asal Amerika Serikat. Mungkin tampan itu adalah relatif, namun kepiawaiannya memainkan stik golf dan melakukan pukulan membuatnya nampak gagah.
Reading your article helped me a lot and I agree with you. But I still have some doubts, can you clarify for me? I’ll keep an eye out for your answers.