Mengenal Organisasi Sarjana Pendidikan

Mengenal berbagai organisasi bagi tempat berhimpun sarjana pendidikan yang ada di Indonesia, beserta pengertian dan juga jenis-jenisnya. Memahami fungsi dan juga keberadaannya di setiap bidang profesi pendidikan.Sri Damara, Struktur – Organisasi.co.id

Organisasi sarjana pendidikan adalah suatu wadah bagi orang-orang yang mempunyai suatu keahlian dan juga keterampilan di dalam mendidik yang telah dipersiapkan melalui suatu proses pendidikan dan juga pelatihan, serta dilakukan dalam suatu lembaga tertentu yang bisa dipertanggung jawabkan. 

Bacaan Lainnya

Tujuan dari organisasi tersebut adalah untuk mempertinggi kesadaran dari suatu sikap, mutu, kegiatan profesi guru dan juga meningkatkan kesejahteraan guru.

Kali ini kita akan mengenal jenis, pengertian organisasi bagi sarjana pendidikan di Indonesia. Apa sajakah jenis-jenisnya? Mari kita simak bersama-sama.

Organisator lain baca ini: Konsep Organisasi Profesi

Mengenal Organisasi Sarjana Dunia Pendidikan; Daftar Organisasi 

Organisasi Sarjana Pendidikan

Foto: pngwing.com

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, bahwa terdapat beberapa jenis organisasi pendidikan yang ada di Indonesia.

Sarjana pendidikan di Indonesia terdapat beberapa organisasi maupun assosiasi untuk mengakomodir mereka dalam hal mengatur para anggota mereka.

Berikut ini daftar organisasi daripada para sarjana ilmu pendidikan yang ada di Indonesia, yaitu:

Asosiasi Bimbingan dan Konseling Indonesia (ABKIN)

Organisasi ABKIN adalah salah satu organisasi profesi yang ada di Indonesia yang beranggotakan guru-guru dengan keahlian khusus di bidang bimbingan dan juga konseling atau konselor. Pertama kali kemunculannya, organisasi ini bernama IPBI (Ikatan Petugas Bimbingan Indonesia) dan berdiri pada tanggal 17 Desember 1975.

Kantor sekretariat ABKIN terletak di Jalan Kendeng Barat III/27 Sampangan, Semarang. Ketua umum organisasi ini yaitu Dr. Muh Farozin, M.Pd.

Tujuan ABKIN:

  1. Berperan aktif dalam mensukseskan pembangunan nasional terutama dibidang pendidikan, yaitu dengan cara memberikan ide-ide tau gagasan serta membantu dalam pelaksanaan program-program pemerintah.
  2. Membantu memajukan serta mengembangkan bimbingan dan konseling menjadi ilmu dan juga profesi yang bermartabat di dalam mempersiapkan SDM yang berkualitas tinggi.
  3. Mempertinggi suatu kesadaran, sikap dan juga kemampuan profesional konselor supaya dapat berhasil guna dan berdaya guna dalam menjalankan tugasnya.

Asosiasi Profesi Pendidikan Khusus Indonesia (APPKhI)

APPKhI merupakan suatu wadah bagi pemilik kualifikasi dan juga pemegang hak profesi dari Pendidikan Khusus yang ada di Indonesia. Asosiasi ini diketuai oleh Dr. Munawir Yusuf, M.Psi.

Tujuan dari Asosiasi ini adalah sebagai berikut:

  1. Membantu menyumbangkan pikiran dan juga tenaga dalam pengembangan ilmu pendidikan khusus yang ada di Indonesia secara profesional serta bertanggung jawab.
  2. Mengidentifikasi berbagai macam persoalan yang terkait dengan bidang pendidikan khusus yang ada di Indonesia dan memberikan solusi atas permasalahan tersebut.
  3. Menyediakan forum dan juga fasilitas dalam upaya peningkatan serta pengembangan profesi bidang pendidikan khusus.

Asosiasi Profesi Guru Indonesia (APGI)

APGI merupakan salah satu organisasi guru profesi yang beranggotakan seluruh guru profesi di Indonesia. Organisasi ini dibentuk sebagai wadah untuk menampung aspirasi guru-guru profesi di seluruh wilayah Indonesia.

Asosiasi Profesi Guru Indonesia adalah suatu wadah atau tempat perkumpulan bagi orang-orang yang memiliki keahlian khusus dalam bidang mendidik. Tujuan utama dari asosiasi ini yaitu berpikir secara profesional demi meningkatkan kompetensi guru.

Asosiasi Profesi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Indonesia (AP3KNI)

Mengenal Organisasi Sarjana Pendidikan
Foto: Wikipedia

AP3KNI merupakan suatu organisasi bersifat akademik dan juga profesional di bidang pendidikan kewarganegaraan di dalam arti yang luas. 

Organisasi ini juga dikenal dengan nama AIPCEP, yang merupakan singkatan dari Association of Indonesia Pancasila and Civic Education Professionals.

AP3KNI didirikan pada tanggal 10 Desember 2010 di Bandung, Jawa Barat. Ketua umum organisasi ini yaitu Prof. Dr. Udin S. Winataputra, M.A. Kantor AP3KNI terletak di Jalan Raya Setiabudi No. 229, Bandung, Jawa Barat.

Organisasi ini didirikan untuk membantu menyumbangkan pemikiran secara akademik juga profesional di bidang PPKn.

Asosiasi Sarjana Pendidikan Sejarah Indonesia (ASPENSI)

ASPENSI pertama kali didirikan pada tanggal 20 Mei 2006 di kota Bandung. Organisasi ini bertujuan untuk membantu mempromosikan dan juga mengembangkan Pendidikan dan studi sejarah, serta disiplin ilmu yang lainnya dengan mengadakan penelitian, menyelenggarakan konferensi serta lokakarya  dan menerbitkan jurnal ilmiah.

Ketua ASPENSI adalah Andi Suwirta, M.Hum, yang merupakan dosen senior pada Jurusan Pendidikan Sejarah di Universitas Indonesia.

Himpunan Pengembang Kurikulum Indonesia (Hipkin)

Organisasi ini berperan penting dalam memberikan kontribusi di dalam dunia pendidikan. Hipkin pertama kali berdiri pada tahun 2003 di kota Bandung. Ketua umum Hipkin yaitu Prof. Dinn Wahyudin, MA.

Organisator lain baca ini: Organisasi Profesi Guru Dan Dosen, Dan Syarat Sertifikasi

Himpunan Sarjana pendidikan Agama Islam (HSPAI)

HSPAI adalah salah satu jenis organisasi profesi yang beranggotakan para lulusan atau alumni sarjana dari program studi pendidikan agama Islam. 

Ketua Umum dari HSPAI pusat yaitu Prof. Dr Farid. Wajdi Ibrahim, MA. Organisasi ini didirikan pada tahun 2011 dan berada dalam naungan ISPI (Ikatan Sarjana Pendidikan Indonesia).

Himpunan Sarjana Pendidikan Ilmu-Ilmu Sosial Indonesia (HISPISI)

Mengenal Sarjana Organisasi Pendidikan
Foto: seminars.unj.ac.id

HISPISI adalah sebuah organisasi yang beranggotakan akademisi, ilmuwan, pendidik dan juga pemerhati ilmu-ilmu sosial serta pendidikan sosial.

Organisasi ini bertugas mensosialisasikan pengetahuan sosial beserta peranannya di dalam membangun negara Indonesia berdasarkan pada asas Bhineka Tunggal Ika.

Ketua HISPISI pusat adalah Dr. Komaruddin. M.Si yang juga menjabat sebagai Rektor UNJ (Universitas Negeri Jakarta), dengan masa bhakti sebagai ketua dari tahun 2020-2024.

Kantor sekretariat HISPISI berada di Jalan Rawamangun Muka, Gedung Rektorat Lt. 2 Kampus A UNJ, Pulo Gadung, JAKTIM.

Himpunan Sarjana Bimbingan dan Konseling Indonesia (HSBKI)

Organisasi ini merupakan wadah bagi para sarjana bidang pendidikan profesi bimbingan dan konseling yang ada di Indonesia. HSBKI didirikan  pada tahun 2010 dan diketuai oleh Prof. Furqon, Phd. Organisasi ini berada di bawah naungan ISPI. 

Himpunan Sarjana Pendidikan Luar Biasa Indonesia (HISPELBI)

HISPELBI merupakan organisasi perkumpulan alumni sarjana pendidikan luar biasa yang anggotanya merupakan lulusan dari program studi pendidikan luar biasa di Indonesia.

Organisasi ini membuka peluang bagi para sarjananya untuk memberikan aspirasi, apresiasi atas ilmunya dan juga perhatian kepada anak-anak yang memiliki keterbatasan mental.

Himpunan Sarjana Administrasi Pendidikan Indonesia (HISAPIN)

HISAPIN  merupakan salah satu  organisasi profesi keguruan yang beranggotakan para alumni atau lulusan dari program pendidikan administrasi di seluruh universitas di Indonesia. Organisasi ini telah terbentuk sejak tahun 1992.

Ikatan Akademisi Pendidikan Non Formal dan Informal (IKAPENFI)

IKAPENFI adalah organisasi profesi pendidikan non formal dan Informal yang ada di Indonesia. Ketua umum organisasi ini yaitu Prof. Dr. Supriyono, M.Pd.

Kantor sekretariat organisasi ini berada di Gedung Daksinapati Lantai 2, 204 Universitas Negeri Jakarta. Jalan Rawamangun Muka, JAKTIM, 13220.

Ikatan Sarjana Pendidikan Indonesia (ISPI)

ISPI (Ikatan Sarjana Pendidikan Indonesia) merupakan organisasi profesi bidang pendidikan yang ada di Indonesia. Organisasi ini terbentuk pada tanggal 17 Mei 1960.

Yang menjabat sebagai ketua umum ISPI yaitu Prof. Dr. H. Sunaryo Kartadinata, M.Pd. Kantor ISPI terletak di Gedung Daksinapati UNJ (Universitas Negeri Jakarta), Jalan Rawamangun Muka, Jakarta.

Adapun Ikatan Sarjana Pendidikan negara Indonesia, telah menyumbangkan tenaga. Dan juga pikiran untuk pembangunan pendidikan nasional dengan cara profesional agar menjadi lebih terarah.

Dan juga berhasil guna serta berdaya guna. Melalui suatu pengembangan dan juga penerapan ilmu pendidikan demi kemajuan serta kepentingan bangsa dan juga negara.

Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU)

Mengenal Organisasi Sarjana Pendidikan
Foto: pcisnukabtasikmalaya.wordpress.com

ISNU merupakan organisasi badan otonom NU yang membantu melaksanakan kebijakan Nahdlatul Ulama pada kelompok sarjana serta kaum intelektual.

ISNU berdiri di kota Surabaya pada tanggal 19 November 1999. Di dalam Muktamar NU yang ke 32 tahun 2010 yang diselenggarakan di Makassar, telah menghasilkan suatu keputusan bahwa ISNU ditetapkan menjadi Badan Otonom NU.

Ikatan Sarjana Nahdlatul Wathan (ISNW)

ISNW merupakan organisasi dari profesi khusus yang merupakan bagian dari NU. Organisasi ini beranggotakan lulusan atau alumni yang berasal dari universitas Nahdlatul Watan di Indonesia.

Bertugas untuk melaksanakan setiap kebijakan-kebijakan dari NU yang berkaitan dengan suatu kelompok masyarakat tertentu dan juga beranggotakan perorangan.

Mengenal Organisasi Bagi Sarjana Profesi Pendidikan; Organisasi Lembaga Pendidikan

Foto: pngwing.com

Berikut ini adalah daftar nama organisasi-organisasi dari lembaga pendidikan yang ada di wilayah Indonesia:

Asosiasi Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan Indonesia (ALPTKI)

ALPTKI merupakan organisasi lembaga pendidikan yang mewadahi tenaga-tenaga kependidikan yang ada di Indonesia. Saat ini yang menjabat sebagai ketua umum organisasi ini adalah Syawal Gultom.

Asosiasi Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan Swasta Indonesia (ALPTKSI)

ALPTKSI merupakan organisasi LPTK Swasta di Indonesia yang memiliki peran mencetak SDM tenaga kependidikan. Ketua umum dari organisasi ini yaitu Drs. Sofyan Anif, M.Pi.

Organisator lain baca ini: Organisasi Profesi, Definisi, Ciri Dan Daftar Yang Formal

Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI)

APTISI merupakan organisasi profesi yang mewadahi PTS (Perguruan Tinggi Swasta) dan juga Badan Hukum Penyelenggara PTS yang ada di seluruh Indonesia. Ketua umumnya adalah M. Budi Djatmiko, sedangkan kantor sekretariat organisasi ini berada di Jakarta.

Asosiasi Perguruan Tinggi Nahdlatul Ulama (APTINU)

APTINU merupakan organisasi yang merupakan gabungan dari Perguruan Tinggi yang memiliki afiliasi langsung dengan Nahdlatul Ulama.

Dr. H. Noor Ahmad, M.A merupakan ketua dari Asosiasi Perguruan Tinggi Nahdlatul Ulama pusat.

Asosiasi Perguruan Tinggi Katolik (APTIK)

Mengenal Organisasi Sarjana Pendidikan

APTIK merupakan sebuah lembaga yang bekerja sama dengan perguruan tinggi Katolik seluruh Indonesia. Organisasi ini telah berdiri sejak tanggal 24 Februari 1984.

Asosiasi ini menggantikan organisasi sebelumnya, yaitu MPTK (Majelis Pendidikan Tinggi Katolik) dan YKPTK (Yayasan Kerjasama Perguruan Tinggi Katolik).

Saat ini APTIK beranggotakan 17 anggota biasa serta 3 anggota kerabat  (20 yayasan) dari 20 perguruan tinggi katolik yang ada di seluruh Indonesia.

Ketua umum APTIK dari periode 2020 hingga 2023 adalah Prof. Dr. BS Kusbiantoro. Kantor sekretariat APTIK berada di Jalan Jendral Sudirman No. 5, Jakarta 12930, Indonesia

Asosiasi Perguruan Tinggi Keperawatan Gigi Indonesia (APTIKEPGI)

APTIKEPGI merupakan sebuah organisasi yang terdiri dari gabungan seluruh perguruan tinggi keperawatan gigi yang ada di seluruh Indonesia. Bidang profesi pendidikan ini berada di bawah naungan kementrian kesehatan Republik Indonesia (KEMENKES RI).

Penutup

Demikianlah sekelumit pembahasan tentang mengenal pengertian organisasi sarjana pendidikan yang ada di Indonesia.

Beberapa dari kita mungkin belum begitu mengenal daripada organisasi untuk sarjana pendidikan yang ada di Indonesia.

Yang mana dari setiap bidang organisasi memiliki peranan dan juga tujuannya masing-masing dalam hal pendidikan.

Berbekal dengan minimnya sumber yang relevan, sehingga penulis merasa masih terdapat kekurangan dalam pemaparan isi artikel. Semoga artikel ini bisa memberikan sedikit pengetahuan tentang organisasi-organisasi tersebut.

Organisator lain baca ini: Pembagian Organisasi Berdasarkan Bidang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 Komentar